Saturday, July 18, 2020

Trik budidaya kacang panjang hasil 1 : 4

Setiap petani tentunya mengharapkan hasil panen yang melimpah, berbagai cara dan upaya terus dilakukan agar hasil yang di peroleh sesuai dengan harapan. disini kami ingin berbagi pengalaman tentang budidaya kacang panjang dengan hasil 4 : 1, dalam artian satu batang kacang panjang sebanding dengan empat batang.
berikut sedikit ulasan Berdasarkan pengalaman d ilapangan. 
  1. Pilihlah benih unggulan. 
  2. Tanamlah dengan jarak minimal 50cm
  3. Tanamkan satu biji perlobang
  4. Pemupukan yang teratur dan sesuai kebutuhan
  5. Sisakan 4 cabang paling bawah yang sehat
  6. Disetiap cabang bawah yang tumbuh di kasih ajir masing bermasing sehingga dalam satu pohon harus disediakan minimal 3 ajir. 
Dengan perlakuan sedemikaian rupa, kita memperoleh hasil dari setiap cabang seperti satu pohon lainnya. Demikian lah yang telah kami praktek kan Dan hasilnya pun sesuai dengan harapan. 

Thursday, July 16, 2020

Pemanfaatan Ban Bekas Kendaraan Menjadi Bahan Bakar Dengan Katalis Zeolit Aceh


ABSTRAK


Produksi kendaraan dan ban di Indonesia terus meningkat dari tahun ke tahun, seiring dengan itu, keberadaan ban bekas dilingkungan juga semakin meningkat. Oleh karena itu, diperlukan usaha untuk mengubah ban bekas menjadi sesuatu yang lebih berguna, salah satunya menjadi bahan bakar cair dengan cara pirolisis. Karet ban bekas jenis polystyrene lebih sulit dipirolisis dibandingkan dengan sampah plastik lainnya. Sehingga di gunakan katalis yang mampu meningkatkan proses pirolisis dengan cara menurunkan suhu dan waktu dekomposisi, sehingga diperoleh bahan bakar cair yang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa karakteristik bahan bakar minyak yang dihasilkan dari ban dalam bekas kendaraan bermotor dengan proses pirolisis. Semakin tinggi suhu semakin banyak pula hasil yang diperoleh. Semakin besar katalis yang ditambahkan semakin cepat pirolisis terjadi. Pengujian terhadap bahan bakar minyak didasarkan pada standar mutu bahan bakar minyak di Indonesia yaitu nilai kalor, titik nyala, kadar abu, dan kadar air. Hasil penelitian menunjukkan bahan bakar minyak memiliki nilai kalor sebesar 10341-11225 kcal/kg, titik nyala 31,60C-32,70C, kadar abu 0,05%-0,77% dan kadar air yang diperoleh sebesar 0,01%-0,77%. Hasil analisa komposisi menggunakan GC-MS diperoleh komposisi yang paling dominan pada bahan bakar minyak adalah C8H10 yaitu sebesar 16,23%. Yield (produk) terbanyak diperoleh pada suhu pirolisis 4000C yaitu 38,7% dengan berat katalis 25 gram.

 

Kata kunci : ban bekas, polystyrene,katalis, pirolisis, bahan bakar minyak